Kain Batik Madura » Batik Madura
Batik Tulis Madura merupakan batik pesisir yang memiliki ciri khas sangat kuat. biasanya motif batik Madura meggambarkan objek realis bisa flora, fauna. Pewarnaan batik Madura cenderung berani dengan warna cerah, hal ini dipengaruhi oleh letak geografis Madura yang dikelilingi lautan biru, bukit kapur.
Hubungan dagang dengan bangsa asing dimasa lampau yang menyebabkan adanya akulturasi budaya(cina, Hindia dan Gujarat) yang berpengaruh pula pada batik yang bersifat ekspresif. Oleh sebab itu penduduk Madura mencoba mencari warna yang berbeda atau warna yang tidak sering dijumpai.
Seiring perkembangaan Madura dengan akes Jembatan Suramadu perkembangan batik tulis madura mulai dikenal orang bahkan berpotensi masuk pasar Eropa, inilah sekelumit keberadaan batik tulis Madura